Spiga

Ikan Panggang vs Sambal Dabu2

Bahan ikan bakar :

- 500 gr ikan kuwe/tongkol/colo (2 ekor), siangi, cuci bersih
- 4 sdm air lemon cui (bisa diganti jeruk nipis)
- 2 sdt garam halus
- 200 ml air
- 6 sdm minyak goreng/margarin cair

Sambal Dabu-Dabu :

- 10 butir cabe rawit merah, iris tipis
- 15 buah cabai merah keriting, iris-iris tipis
- 12 butir bawang merah, iris tipis
- 400 gr tomat merah dan hijau, potong dadu
- 100 ml air jeruk nipis/lemon cui
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir

Cara Membuat :

1. Sayat kedua sisi ikan.
2. Oleskan air jeruk, garam dan air ke badan ikan sampai rata. Diamkan selama 30 menit.
3. Panggang ikan di atas bara api sambil sesekali diolesi minyak atau margarin cair, hingga matang.
4. Aduk semua bahan untuk sambal Dabu-dabu bersama air jeruk/lemon cui, garam dan gula. Biarkan sampai meresap.
5. Hidangkan ikan bakar dengan sambal Dabu-Dabu.

Pepes Ayam Ala Mak Nyus

Bumbu:
- 16 siung bawang merah
- 15 siung bawang putih
- 20 cabai merah
- 20 cabai rawit (utuh)
- 3 ruas jahe
- 3 ruas kunyit
- 10 daun salam
- 5 batang serai
- 3 tomat (potong-potong sesuai selera)
- Garam
- Penyedap secukupnya

Bahan:

- 1 ekor ayam (potong menjadi 10 bagian)
- daun kemangi
- daun bawang
- daun pisang untuk membungkus
- daun jeruk

Cara membuat:
1. Semua bumbu dihaluskan kecuali daun salam, serau dan lengkuas yang dipotong tipis-tipis lalu dimemarkan.
2. Masukan ayam yang sudah dipotong ke dalam bumbu yang dihaluskan, termasuk daun kemangi, daun bawang dan daun jeruk yang telah dipotong-potong.
3. Bungkus ayam dan bumbu dengan daun pisang .
4. Kukus kira-kira 1,5 jam.
5. Agar bumbu lebih menyerap dan wangi, panggang sebentar pepes di atas api. Lalu hidangkan.

Resep Tom Yam (Sup Thailand)

Bahan:

- 40 gram udang sedang, kupas kulitnya dan dibelah punggung
- 200 gram cumi-cumi putih, dipotong melingkar
- 150 gram fillet kakap, dipotong kotak-kotak
- 200 gram kerang hijau masih berkulit, dicuci bersih
- 75 gram jamur merang segar, dibelah dua
- 3 batang sereh, dimemarkan
- 7 lembar daun jeruk
- 5 sdm kecap ikan
- 10 cabe rawit merah, sedikit dimemarkan pangkalnya
- 1 sdm daun ketumbar, cincang
- 2 sdm minyak goreng
- 2 1/2 sdt garam
- 1 1/2 gula pasir
- 1500 ml kaldu seafood
- 5 sdm air jeruk nipis

Bumbu yang dihaluskan :

- 4 buah cabe merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt terasi goreng
- 3 butir kemiri sangrai

Cara membuat:

1. Rebus kaldu seafood, sereh, daun jeruk, udang, cumi, fillet, kakap, kerang, jamur, garam dan gula di api kecil hingga harum.
2. Tumis bumbu yang dihaluskan dengan minyak goreng hingga harum.
3. Masukkan kecap ikan ke tumisan bumbu, aduk sebentar, lalu angkat.
4. Campurkan tumisan bumbu ke dalam rebusan seafood hingga meresap.
5. Sebelum diangkat, masukkan cincangan daun ketumbar, cabe rawit dan air jeruk nipis. Angkat dan hidangkan hangat-hangat.

Catatan:
Agar kuah tidak Tom Yam tidak terlalu keruh, jangan terlalu sering di aduk.

Mari, berbagi tanggung jawab rumah tangga

Perkawinan adalah dimana dua insan yang berbeda menjadi satu. Satu yang dimaksud adalah satu tujuan membentuk rumah tangga yang harmonis dan bahagia, bukan dengan tujuan untuk menyalurkan kepuasan biologis semata. Kepuasan biologis adalah sesuatu hal yang didapat dari perkawinan itu melainkan bukan tujuan dari perkawinan.
Berbagi pekerjaan dalam rumah tangga tidaklah begitu sulit asal tau sama tau sebagai orang yang sudah dewasa. Jika salah satu pasangan yang merasa ketidak adilan dalam pembagian tugas rumah tangga, maka hal tersebut dapat membuat ketidak harmonisan didalamnya. Hal ini yang tidak kita inginkan. Faktor yang terpenting didalam berumah tangga adalah memelihara tanggung jawab masing2.
Pekerjaan rumah tangga tidak melulu diseputar dapur saja. Membesarkan anak dan mendidik anak merupakan pekerjaan rumah tangga juga. Sayangnya dalam pembagian rumah tangga sering menjadi titik awal pertengkaran dan perbedaan antar pasangan. Dimana ada salah satu pasangan yang tidak melakukan kewajibannya. Ada beberapa tips yang dapat dilakukan dalam membagi tanggung jawab seharusnya.

- Buatlah daftar yang perlu ditangani, lengkap. Dari membersihkan kamar mandi hingga mengantar anak berangkat ke sekolah. Termasuk membantu si kecil membuat PR serta kegiatan keluarga lain.

- Jika semua sudah ditulis, duduklah dengan pasangan. Diskusikan bersama.

- Membagi pekerjaan RT bukanlah mudah yang terpenting kerelaan untuk mengerjakan pekerjaan itu, bukan nilai prosentase pembagiannya atau kesamaan jumlah pekerjaan. Kerjakan lah dengan bijaksana karena akan sangat menyenangkan bila dikerjakan dengan ikhlas.

- Bila semua pekerjaan sudah dibagi ternyata pekerjaan salah satu pasangan sangat overload, tidak ada salahnya untuk memanggil tenaga pembantu. Misal, dalam mengurus rumah dan mencuci baju keluarga. Efeknya, memang harus menyisihkan dana keluarga untuk membayar gaji pembantu. Tapi itu mungkin lebih baik.

- Jika pekerjaan salah satu pasangan kurang sempurna, jangan terlalu mengkritiknya dengan kata2 pedas. Ingat suami istri ibarat kawan dekat, jika Anda menyakiti pasangan Anda takutlah untuk kehilangannya.

Oke, selamat berbagi tugas rumah tangga.





Apa yang harus dilakukan setelah perceraian?

Berpisah dengan pasangan yang sudah mendampingi kita selama beberapa tahun memang sangat menyakitkan. Tapi apa gunanya dipertahankan jika didalam perkawinan kita merasa tidak nyaman, tidak ada kepercayaan dan tidak ada keharmonisan. Hari ini baikan, besok berantam, hari ini harmonis, besok sudah pulang kerumah orang tua masing2. Cape.., setelah perceraian hal yang terpenting adalah bagaimana kita menata kembali kehidupan Anda. Ingat perjalanan hidup masih panjang.

1. Menjaga penampilan diri
Jangan mentang2 Anda sudah bercerai penampilan Anda sangat urakan. Lihat dan perbaikilah penampilan Anda. Yang mungkin dulu jarang menjaga kebersihan muka dan gigi. Jangan habiskan waktu untuk menyalahkan diri sendiri, renungkan lah, perpisahan mungkin yang terbaik.

2. Ingat keburukan mantan
Hal ini mungkin agak sadis, tapi ini adalah langkah yang terbaik untuk melupakan mantan. Ingatlah keburukan mantan, nafasnya yang bau, keringatnya yang kurang sedap serta tingkahnya yang menyakitkan hati. Dengan cara ini maka tidak ada keinginan di dalam hati untuk menginginkannya kembali.

3. Buang pikiran pendapat negatif orang lain
Jika Anda berpisah dengan mantan, mungkin pikiran yang pertama kali dibenak adalah pendapat saudara, mertua, teman dan tetangga Anda mengenai perceraian. Semua orang punya hak untuk membuat image masing2 mengenai perceraian Anda, yang terpenting setelah Anda bercerai Anda tetap menjaga sikap dan perbuatan.

4. Hindari menghubungi mantan kembali
Pada awalnya Anda memang kesepian karena sudah terbiasa berbagi cerita. Alihkan mencari ketentraman baru dengan mencari teman dan relasi yang bisa diajak sharing. Jangan sekali kali Anda mencoba untuk menghubungi mantan, meski dengan menghubunginya Anda merasa tentram, tapi ketentraman itu tidak akan lama bertahan.

5. Cari kegiatan baru
Dengan mengikuti suatu kegiatan maka otomatis pikiran dan jiwa kita terkuras untuk fokus pada kegiatan tsb. Atau Anda bisa mengikuti kegiatan yang dulu tertunda, misal kembali kuliah atau mengikuti kursus.

Syarat Perpanjangan STNK

Pada mulanya saya mengira mengurus perpanjangan STNK itu sangat lah ribet, hal tersebut berdasarkan pengalaman pertama saya di Jogja dan ingin mengurus perpanjangan STNK motor di kota Gudeg itu. Ketika pertama sekali menginjakkan kaki ke Lantas Jogja, saya langsung diserbu oleh agen liar. Agen tersebut memaksa saya untuk mengurus perpanjangan STNK kepada mereka sambil memberi informasi bahwa mengurus STNK itu sulit dan lama. Alhasil, saya menerima tawarannya itu. Dan uang yang diminta sebagai upah jasa mereka meminta Rp.50.000.

Nah, bagi teman2 yang mandiri serta mempunyai waktu luang saya menyarankan jika ingin memperpanjang STNK cobalah sendiri saja. Karena tidak ribet kok dan tidak juga lama tentunya, berdasarkan pengalaman saya yang kedua ketika ingin memperpanjang STNK di Aceh.

Langkah-langkah serta persiapan yang harus disiapkan untuk kelengkapan administrasi adalah:
1. PKB kendaraan bermotor
2. STNK
3. KTP pemilik motor
4. Uang tentunya (minimal uang yang harus dipersiapkan adalah sejumlah tertera yang dipajak STNK)
Setelah semua sudah difotokopi 2 rangkap, kita bisa mengambil/ meminta formulir sambil menyerahkan kopian perlengkapan admnya. Lalu kita akan diberikan petunjuk kemana lagi langkah yang ditempuh.
Tidak ada biaya tambahan dalam mengurus perpanjangan STNK ini jika mengurus sendiri. Contoh, kemarin punya saya tertulis di STNK biaya jasa raharja Rp.35.000 dan PKB Rp.117.000 dan total semua yang harus saya bayar adalah Rp.152.000.

Tidak ada uang minum yang harus saya bayar kemarin. Mudah bukan????